Translate

Senin, 28 Januari 2013

Juventus Dilanda Sanksi


Pelatih Juventus Antonio Conte dan pemain bertahan Leonardo Bonucci mendapat sanksi dua pertandingan
sebagai buntut keributan di laga melawan Genoa.

Skuat si Nyonya Tua memperlihatkan amarah karena wasit tidak memberikan hadiah penalti di injury time saat bermain imbang 1-1 dengan Genoa. Pada saat itu Conte dan Bonucci terlibat konfrontasi langsung dengan sang juru adil.

Tidak berhenti di sana, Conte dan Bonucci masing-masing diharuskan membayar denda €10.000 sementara Juventus sebagai klub harus merogoh kocek €50.000.

Giorgio Chiellini ikut mendapat sanksi satu pertandingan. Dalam kondisi cedera, Chiellini bangkit dari tribun dan masuk ke dalam lapangan untuk beradu argumen dengan perangkat pertandingan. Nasib sama didapat Mirko Vucinic akibat protes kerasnya meski telah berulang kali mendapat peringatan.

Sementara itu direktur umum Beppe Marotta dibebastugaskan hingga pertengahan Februari nanti.

Klub raksasa Turin ini akan berhadapan dengan Chievo akhir pekan nanti dan melanjutkan petualangan mereka dengan meladeni tantangan keras Fiorentina.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar